Cara Mendownload Cerita di Facebook: Simpel Ga Ribet!
Pernah nggak sih Anda ingin menyimpan cerita yang sudah Anda unggah di Facebook? Entah itu momen penting, video lucu, atau gambar kenangan yang ingin disimpan, pasti ada kalanya Anda merasa sayang kalau cerita itu hilang begitu saja. Namun, tidak semua orang tahu cara download cerita Facebook dan ini bisa menjadi masalah terutama saat Anda ingin menyimpan momen berharga.
Tahukah Anda, cerita yang menarik dan diunggah di Facebook biasanya mendapatkan perhatian lebih banyak? Menurut penelitian, konten visual seperti cerita di media sosial dapat meningkatkan engagement hingga 80%. Jadi, penting untuk menyimpan cerita-cerita terbaik Anda untuk bisa dibagikan lagi atau hanya sekadar disimpan sebagai kenangan.
Nah, bagaimana cara download cerita Facebook ? Caranya sebenarnya cukup mudah, silakan simak langkah-langkahnya berikut ini.
Cara Mendownload Cerita di Facebook
- Buka aplikasi Facebook Anda (disarankan pakai Facebook non-lite).
- Setelah itu buka halaman profil lalu tekan titik tiga.
- Selanjutnya buka menu Arsip.
- Kemudian pilih Arsip Cerita di pojok kiri atas.
- Setelah itu pilih video cerita mana yang ingin didownload. Selanjutnya tekan titik tiga di pojok kanan atas lalu pilih Simpan Video/Foto.
- Tunggu hingga proses unduhan selesai.
Cara Mengubah Tema Facebook dan Messenger Jadi Menarik
Cara Melihat Kenangan di Facebook: Nostalgia!
Cara Menampilkan Pengikut di Facebook Lewat HP & Laptop
Apakah ini bisa digunakan di facebook lite? Tidak bisa, untuk saat ini saya sudah mencobanya di fb lite namun tidak bisa mengunduh videonya. Sedangkan jika menggunakan laptop atau pc juga sama hasilnya. Jadi untuk sekarang hanya bisa melalui aplikasi Facebook saja.