Cara Menjiplak Gambar di Ibis Paint X Terbaru

Cara Menjiplak Gambar di Ibis Paint X Terbaru

Ibis Paint X adalah aplikasi pengeditan gambar dan gambar digital yang populer di kalangan pengguna smartphone dan tablet. Salah satu fitur menarik dari aplikasi ini adalah kemampuan untuk menjiplak gambar atau objek dari gambar lain dan menggabungkannya dengan gambar yang sedang diedit. Proses menjiplak gambar di Ibis Paint X cukup sederhana dan mudah dilakukan.

Menjiplak gambar di Ibis Paint X memungkinkan pengguna untuk membuat gambar dan ilustrasi yang lebih kaya dan kompleks dengan mudah. Dengan menjiplak gambar, pengguna dapat menciptakan gambar yang lebih realistis, lebih detail, dan lebih berwarna.

Dalam aplikasi ini, terdapat beberapa alat yang dapat membantu pengguna dalam menjiplak gambar, seperti alat seleksi, alat pemotong, dan alat penyisipan gambar. Proses menjiplak gambar cukup mudah, tetapi memerlukan ketelitian dan kesabaran. Pengguna dapat menggunakan gambar yang sudah ada atau membuat gambar dari awal menggunakan aplikasi ini.

Cara Menjiplak Gambar di Ibis Paint X

Pada artikel ini Tanapy.com akan memaparkan cara menjiplak gambar menggunakan aplikasi Ibis Paint X. Berikut adalah tutorial yang bisa Anda ikuti.

Rekomendasi artikel:

Langkah 1: Buka aplikasi Ibis Paint X di smartphone Android atau iOS milik kalian. Jika diperlukan, silakan untuk melakukan update guna mendapatkan versi terbaru yang lebih baik.

Langkah 2: Setelah itu masukkan gambar yang ingin Anda jiplak menggunakan Ibis Paint X. Caranya, masuk ke Galeri Saya lalu ketuk + kemudian pilih Impor Gambar.

cara menjiplak gambar di ibis paint x

Apabila muncul notifikasi seperti gambar di bawah ini setelah gambar berhasil ditambahkan, silakan Anda pilih Batal.

cara menjiplak gambar di ibis paint x

Langkah 3: Selanjutnya kita buat terlebih dahulu titik-titik di gambar untuk mempermudah Anda pada saat menjiplak. Caranya, ketuk tombol Layer lalu pilih Normal kemudian pilih Pola Layar. Nah, di menu ini terdapat banyak sekali pola yang bisa Anda gunakan. Supaya samaan, silakan pilih pola Titik L4.

cara menjiplak gambar di ibis paint x

Langkah 4: Selanjutnya silakan tutup menu layer terlebih dahulu. Setelah itu, tambahkah layer kosong dengan cara mengetuk tombol + di bagian menu sebelah kiri.

cara menjiplak gambar di ibis paint x

Langkah 5: Setelah berhasil membuat layer baru, pastikan area seleksi tertuju ke layer baru tersebut ya. Jika sudah, tutup menu layer dengan mengklik tombol drop down.

Langkah 6: Selanjutnya Anda harus mengatur kuas yang digunakan terlebih dahulu. Ketuk tombol Kuas kemudian pilih Felt Tip Pen (Halus). Setelah itu atur ketebalan dari 8.0px menjadi 1.5px.

cara menjiplak gambar di ibis paint x

Langkah 7: Nah, sekarang Anda hanya perlu menjiplak gambar sesuai dengan garis gambar yang sudah ada. Apabila kuas masih terlalu tebal, silakan Anda sesuaikan sendiri di menu Kuas.

cara menjiplak gambar di ibis paint x

Langkah 8: Untuk melihat hasi jiplakan, ketuk tombol Layer kemudian non-aktifkan ikon mata pada layer yang berisi gambar utama. Setelah itu, akan terlihat hasil jiplakan yang telah Anda buat.

cara menjiplak gambar di ibis paint x

Langkah 9: Selanjutnya untuk menyimpan hasil jiplakan silakan ketuk tombol Layer kemudian non-aktifkan ikon mata pada gambar utama lalu ketuk tombol Tiga Titik setelah itu pilih Simpan Layer sebagai PNG Transparan.

cara menjiplak gambar di ibis paint x

Ini adalah contoh garis besarnya untuk menjiplak gambar. Selebihnya Anda bisa berkreasi sendiri seperti menambahkan warna, background dan semisalnya.

Merasa terbantu dengan artikelnya? Dukung dengan cara membagikan artikel ini ke sosial media Anda melalui tombol share di bawah ini.

Content Creator

Semoga tulisan saya dapat membantu permasalahan Anda.

2 thoughts on “Cara Menjiplak Gambar di Ibis Paint X Terbaru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

x Deskripsi Banner