Cara Membuat Twibbon Idul Fitri Keren di Canva

Cara Membuat Twibbon Idul Fitri Keren di Canva

Tanapy.com – Twibbon adalah fenomena dalam dunia digital yang memberikan pengguna kemampuan untuk menambahkan elemen grafis atau stiker pada foto profil mereka di media sosial. Fungsinya mencakup dukungan terhadap suatu isu, acara, atau kampanye dengan cara yang kreatif dan seragam. Twibbon memberikan sarana visual yang mudah diakses dan digunakan oleh banyak orang, memungkinkan mereka secara bersamaan menyuarakan pandangan atau dukungan terhadap suatu hal.

Keberadaan Twibbon menjadi penting karena memberikan wadah ekspresi dan partisipasi dalam skala besar. Dengan menambahkan twibbon pada foto profil, pengguna dapat secara instan menunjukkan solidaritas atau dukungan terhadap suatu peristiwa atau gerakan sosial. Ini menciptakan efek domino di media sosial, memperluas jangkauan pesan dan memobilisasi masyarakat untuk terlibat aktif dalam suatu isu.

Perkembangan Twibbon di era sekarang mencerminkan daya tariknya yang terus berkembang. Dengan adanya platform khusus seperti Twibbonize, pengguna dapat dengan mudah membuat dan menemukan twibbon yang sesuai dengan preferensi mereka. Fenomena ini juga terkait dengan kekuatan kampanye sosial media, di mana twibbon menjadi alat yang efektif untuk menyampaikan pesan secara visual dan menciptakan kesadaran kolektif. Dengan kreativitas yang semakin berkembang, twibbon tetap menjadi elemen yang berpengaruh dalam dunia digital saat ini.

Cara Membuat Twibbon Idul Fitri Keren di Canva

Pada artikel ini kami telah membahas bagaimana membuat twibbon menggunakan aplikasi Canva. Berikut penjelasan detailnya.

Baca Juga: 

Cara Membuat Feed Instagram Nyambung dengan Canva

Cara Membuat Efek Kaca Blur (Glassmorphism) di Canva

Cara Menambahkah Font Sendiri di Canva (+Gambar)

1. Buat Desain Baru

Kami akan memulainya dari awal agar tidak ada yang terlewatkan. Untuk itu, silakan ikuti panduan berikut.

  • Langkah 1: Buka aplikasi Canva di smartphone Anda atau kunjungi website www.canva.com lalu login menggunakan akun yang sudah ada.
  • Langkah 2: Selanjutnya tekan “tombol +” atau “Buat Desain” untuk menambahkan desain baru. Lalu pilih “Ukuran Khusus“.
    Cara Membuat Twibbon Idul Fitri di Canva
  • Langkah 3: Setelah itu masukkan ukuran sesuai kebutuhan Anda (biasanya saya memakai 1080 x 1080). Jika perlu, silakan ganti format piksel di samping dengan format lain. Selanjutnya tekan “Buat Desain Baru“.
    Cara Membuat Twibbon Idul Fitri di Canva

Untuk ukurannya dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Yang terpeting, jangan memakai ukuran di bawah 1080 karena dapat menyebabkan gambar pecah pada saat disimpan.

2. Buat Twibbon Pakai Template

Setelah membuat ukuran desain, selanjutnya kita membuat twibbon dengan memakai template. Hal ini lebih efisien dan tersedia banyak tema untuk kebutuhan Anda. Berikut caranya :

  • Langkah 1: Buka menu “Template” atau “Desain” kemudian tambahkan kata kunci “Twibbon Idul Fitri” (ganti idul fitri dengan tema yang Anda inginkan).
    Cara Membuat Twibbon Idul Fitri di Canva
  •  Langkah 2: Selanjutnya ganti bingkai pada template dengan foto milik Anda. Caranya tekan bingkai lalu pilih “Ganti” kemudian tambahkan foto yang ingin Anda jadikan twibbon.
    Cara Membuat Twibbon Idul Fitri di Canva
  • Langkah 3: Setelah itu ganti kalimat yang terdapat pada template sesuai kebutuhan Anda. Misalnya nama Anda.
    Cara Membuat Twibbon Idul Fitri di Canva
  • Langkah 4: Jika semuanya dirasa sudah sesuai, tekan tombol “Upload” -> pilih “Unduh” lalu ganti jenis file menjadi “PNG” kemudian tekan “Unduh“.
    Cara Membuat Twibbon Idul Fitri di Canva

Selesai, sekarang Anda dapat memakai twibbon tersebut sebagai foto profil media sosial Anda.

Content Creator

Semoga tulisan saya dapat membantu permasalahan Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

x Deskripsi Banner